Kitchen Set Minimalis, Pilihan Populer Rumah Masa Kini
Kitchen Set Minimalis, Pilihan Populer Rumah Masa Kini
Kitchen set minimalis masih menjadi pilihan banyak pemilik rumah untuk melengkapi dapur mereka. Keberadaan kitchen set saat ini memang tidak dapat dipisahkan dari kebutuhan akan kenyamanan di ruang dapur. Jika dahulu banyak berpikir bahwa dapur “hanya” berfungsi untuk memasak saja, maka seiring dengan perkembangan jaman dan perubahan tren, dapur juga kerap kali digunakan sebagai ruang bersantai keluarga. Dapur juga sering menjadi satu tempat favorit di rumah di mana setiap anggota keluarga dapat bertemu dan berinteraski satu sama lain. Oleh karenanya, semakin banyak orang yang menyadari akan pentingnya kenyamanan di ruang masak tersebut.
Ada banyak sekali desain kitchen set yang dapat kita temukan di pasaran, akan tetapi perlu disadari bahwa tidak semuanya sesuai dengan kebutuhan kita. Tidak semua desain kitchen set bisa kita gunakan di rumah, terlebih jika desain yang ditawarkan tidak sesuai dengan tema atau desain rumah kita. Memilih desain kitchen set minimalis yang sesuai memang gampang – gampang susah. Banyak kasus yang menunjukkan bagaimana konsumen merasa menyesal telah memilih atau memesan satu kitchen set mahal karena ternyata setelah dipasang ternyata tidak sesuai dengan desain dapur yang dimiliki. Kejadian semacam itu hendaknya diminimalisir agar jangan sampai kita merasa telah melakukan satu keputusan yang salah. Kita hendaknya membuat pertimbangan yang sematang mungkin agar nantinya kitchen set yang kita pilih dan gunakan dapat menyatu dengan dapur yang kita miliki di rumah.
Kitchen Set Minimalis Masih Populer
Salah satu desain kitchen set yang dari dulu hingga sekarang masih saja popular adalah kitchen set bergaya minimalis. Memang sejak beberapa decade terakhir, meubel atau dalam hal ini kitchen set minimalis sangat diminati. Orang melihat bahwa desain minimalis menawarkan kesederhanaan namun terkesan modern. Selain itu, kitchen set minimalis juga membutuhkan waktu pengerjaan yang relatif lebih cepat dibandingkan desain yang lain dan biaya yang dibutuhkan untuk membuatnya pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan atau ditekan seminimal mungkin. Menurut para ahli di bidang desain interior, desain kitchen set minimalis juga akan tetap bertahan meski banyak desain lain muncul atau dimunculkan.
Namun sayangnya, masih banyak orang yang miss-interpretasi. Masih banyak yang mengira bahwa konsep dapur yang minimalis akan saling melengkapi jika dipadukan dengan dapur yang modern. Perlu disadari bahwa konsep minimalis secara eksplisit bisa diartikan sebagai pola atau cara berpikir, bertindak dan cara hidup yang ringan , praktis, efisien serta penuh dengan kesederhanaan. Oleh karena itulah, berbagai produk yang mengusung desain minimalis pada umumnya minim aksesoris yang tidak perlu. Prinsip yang diusung oleh desain minimalis adalah bahwa semakin sederhana maka kualitas desain, ruang yang ada dan penyelesaian bidang struktur akan semakin baik.
Bahan Pertimbangan
Ketika kita memiliki rencana untuk membangun ruang dapur dengan konsep minimalis dengan menggunakan kitchen set minimalis pula, maka ada beberapa hal yang dapat dijadikan sebagai patokan agar konsep dapur yang kita buat nantinya tetap berada di jalur yang benar. Karakter kitchen set minimalis akan menjadi semakin terlihat kuat apabila kita lebih memilih untuk menggunakan kitchen set yang sesederhana mungkin. Namun, bagaimana untuk menentukan desain kitchen set yang sederhana itu? Jawabannya sederhana. Saat ini ada banyak sekali website yang memuat berbagai desain kitchen set minimalis. Kita bisa mengadaptasinya atau menjadikan referensi ide untuk membuat kitchen set minimalis yang kita inginkan. Atau, kita dapat melakukan konsultasi dengan perusahaan atau toko furniture yang kita percayai. Pada umumnya, toko furniture yang qualified akan mengerti dan bersedia membagi ide dan pengetahuan mereka.
Namun, kita tetap harus mempertimbangkan berbagai hal berikut agar nantinya hasil yang kita dapat sesuai dengan apa yang kita inginkan, yaitu :
- Pertimbangkan kesesuaian antara luas dapur dengan besarnya kitchen set yang akan kita pesan. Jangan sampai kita memasang kitchen set yang terlalu besar jika dapur kita tidak terlalu luas. Kesesuaian antara luas dapur dan kitchen set yang kita gunakan akan menciptakan kenyamanan dan keserasian.
- Kita hendaknya juga mempertimbangkan keharmonisan antara warna kitchen set dengan warna dapur secara keseluruhan. Mungkin salah satu ciri konsep rumah modern adalah penggunaan warna – warna yang kontras dan cerah, namun harus pula dipahami bahwa perpaduan warna yang kita pilih juga tetap harus enak dipandang.
- Pertimbangkan soal bahan baku pembuatan kitchen set minimalis. Indonesia adalah surganya kayu dan salah satu penghasil furniture terbesar di dunia. Meski demikian, kita hendaknya mempertimbangkan dengan seksama bahan baku yang akan kita gunakan. Kayu solid seperti jati, nyatoh, sungkai, kamper maupun yang lain menjadi primadona karena dikenal memiliki ketahanan yang baik terhadap cuaca, kelembaban dan serangan rayap. Akan tetapi harga furniture, dalam hal ini kitchen set minimalis yang terbuat dari kayu solid tentunya akan jauh lebih mahal. Jika tempat kita tinggal berada di daerah yang tidak memiliki kelembaban cuaca tinggi dan relatif aman dari serangan rayap, maka memilih untuk memesan kitchen set minimalis yang terbuat dari bahan plywood atau kayu lapis mungkin adalah opsi yang paling realistis.
- Buat anggaran. Meskipun kita memiliki budget yang tidak terbatas,akan tetapi menentukan berapa besar biaya yang bisa kita keluarkan untuk membuat kitchen set minimalis akan selalu menjadi satu langkah yang bijaksana. Dengan demikian, kita akan terhindar dari resikoover budget.
Komponen Kitchen Set
Selain hal – hal di atas,satu hal lagi yang harus kita pertimbangkan ketika hendak memesan kitchen set minimalis, yakni terkait peralatan apa saja yang harus kita miliki. Pada dasarnya, kitchen set sederhana akan dilengkapi dengan:
- Lemari kitchen set
Sering pula disebut lemari dapur, lemari ini umumnya difungsikan untuk menyimpan berbagai peralatan dapur dan bahan makanan. Kitchen set, baik yang minimalis maupun bukan pada umumnya akan memiliki dua jenis lemari, yakni di bagian atas dan bawah. Hendaknya, lemari kitchen set didesain sebaik mungkin agar kitchen set tersebut tahan lama. Oleh karenanya dibutuhkan sentuhan seorang ahli untuk membuatnya.
- Table top
Table digunakan untuk meletakkan alat – alat dapur maupun bahan yang akan digunakan untuk memasak.
- Sink atau bak cuci
Digunakan untuk mencuci peralatan dapur dan bahan memasak. Dilengkapi dengan kranyang terhubung dengan tempat penampungan air maupun pompa air.
- Cooker hood
Diletakkan di atas kompor yang berfungsi untuk menyedot dan mengeluarkan uap dan asap pada saat memasak. Cooker hood ini bekerja dengan bantuan listrik.
- Komponen pendukung
Berbagai aksesoris atau komponen pendukung yang sering terdapat pada kitchen set anta lain tempat botol, tempat piring dan tempat alat – alat makan yang lain.
Kesemua komponen di atas, hendaknya bisa ditata dengan baik agar aktivitas memasak maupun yang lain, yang dilakukan di dapur dapat berjalan dengan lancar dan menyenangkan.